Kemarahan Akut Glosalia

"Terkikis. Meringkih. Membisu di dalam raga yang merajam. Berdiri. Menatap wajah yang didalamnya pecahan kaca!"

Itu sebagian lirik lagu berjudul "Akut", single terbaru Glosalia yang belum lama ini dirilis sembunyi-sembunyi. Saya belum memahami maksud keseluruhan lirik lagu ini bercerita tentang apa atau siapa (atau mungkin bukan tentang apa siapa). Nggak mudah untuk diartikan secara gamblang, kecuali bertanya langsung pada penulis lagunya. Single ini punya riff yang asik untuk diikuti sambil mengangguk-anggukkan kepala, malah mungkin bisa untuk berdansa ala hiphop. Serius. Saya hampir saja melakukannya begitu memutar lagu ini pertama kali, tapi saya segera tersadar kalau ini adalah Glosalia, band bergenre industrial/metal/rock.

Saya sangat menikmati "Akut" sejak intro dimulai, l
agu berdurasi lebih dari 4 menit ini 'menghidangkan' rumitnya solo gitar sepanjang 12 detik yang melelehkan muka saya dan juga permainan keyboard/synthesizer yang aduhai sekali membuat saya menyesal kenapa dulu nggak jadi mempelajari instrumen itu. Di lagu ini sang vokalis dengan vokal seraknya (begitu mencapai nada tinggi) sepertinya ingin menunjukkan kalau dia ini sedang marah, ingin marah-marah tapi sekali lagi saya nggak tahu apa yang dia mau coba sampaikan melalui "Akut".

Bagi kalian yang ingin mendengar single ini saya nggak bisa membagi lagunya disini, silahkan kalian kunjungi fanpage Glosalia dan bertanya-tanya disana. Dan harus saya jelaskan kalau tulisan ini bukanlah ulasan profesional, ini cuma kesan tentang lagu terbaru milik band yang pernah juga saya berikan opini mengenai album mereka Hyperbola.

Oya, mungkin saya cukup beruntung karena memiliki demo versi awal lagu ini sehingga saya bisa mengetahui sedikit perubahan aransemen "Akut". Dan sekedar informasi untuk kalian, saya sempat mengusulkan judul untuk lagu ini tapi sang vokalis menolaknya. Ya nggak apa-apa karena usulan judul saya memang cuma bualan humor stres. Hah!


Glosalia

Komentar